Kamis, 28 April 2011

F/A-22 Raptor


F/A-22 Raptor adalah pesawat tempur siluman buatan Amerika Serikat. Pesawat ini awalnya direncanakan untuk dijadikan pesawat tempur superioritas udara untuk digunakan menghadapi pesawat tempur Uni Soviet, tetapi pesawat ini juga dilengkapi peralatan untuk serangan darat, peperangan elektronik, dan sinyal intelijen. Pesawat ini melalui masa pengembangan yang panjang, versi prototipnya diberi nama YF-22, tiga tahun sebelum secara resmi dipakai diberi nama F/A-22, dan akhirnya diberi nama F-22A ketika resmi mulai dipakai pada Desember 2005. Lockheed Martin Aeronautics adalah kontraktor utama yang bertanggungjawab memproduksi sebagian besar badan pesawat, persenjataan, dan perakitan F-22. Kemudian mitranya, Boeing Integrated Defense Systems memproduksi sayap, peralatan avionik, dan pelatihan pilot dan perawatan.

Bagi penggemar model kertas terutama model kertas pesawat militer dari Amerika Serikat dapat mendownload dari halaman ini. Untuk mendownload diperlukan Adobe Acrobat Reader ver 6.0 atau lebih dan untuk membuka file  dengan password “ojimak” tanpa tanda kutip.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

[Close]